Telah dilaksanakan Inhouse Training Fireman 2, PT. Prabu Surya Pradana tgl 10-12 Juli 2023 Sertifikasi BNSP di Karawang, Jawa Barat.
Perusahaan anda ingin bergabung? Bisa menghubungi kami di Telp/Wa 0812-9805-3891 (Tiara) / 0822-6806-6126 (Mutia).
LATAR BELAKANG TRAINING FIREMAN 1, 2 DAN FIRE OFFICER
Pelatihan Fireman 2 bersertifikasi KOMPETENSI yang dikeluarkan oleh Badan Nasional Sertfikasi Profesi (BNSP) dirancang berbasis kompetensi (Competency Based Training) yang mengacu pada Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) K3. Untuk mendapatkan sertifikasi kompetensi,para peserta training akan diuji oleh assessor dari LSK-K3 (Lembaga Sertifikasi Kompetensi Kesehatan dan Keselamatan Kerja). LSK-K3 didukung oleh KEMENAKERTRANS melalui surat resmi dari Direktur Jendral BINWASNAKER NOMOR B-710 tertanggal 31 DESEMBER 2008 Untuk terwujudnya sertifikasi kompetensi Ahli K3 di Indonesia dalam menghadapi era persaingan global / AFTA.
Persyaratan sertifikasi khusus bagi pemohon sertifikat Fireman 2 diambil dari Kompetensi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) MIGAS yang berkaitan dengan kategori profesi Operator K3 yang ditetapkan dengan menggunakan standar SKKNI K3 No. KEP.248/MEN/V/2007 tentang K3 MIGAS dan aturan khusus yang setara.